1.1. Pembuatan Sinar-X
Sinar-x dapat dihasilkan di dalam sebuah tabung sinar-x hampa udara.
Tabung sinar-x dibuat hampa udara agar elektron yang berasal dari katoda
tidak terhalang oleh molekul udara dalam perjalanannya menuju anoda.
Elektron-elektron tersebut akan menumbuk anoda dan terjadi proses
perubahan energi. Energi elektron sebagian besar diubah menjadi panas
(99 %) dan sebagian kecil diubah menjadi sinar-x (1 %).
Suatu tabung sinar-x mempunyai beberapa persyaratan yaitu:
1. Mempunyai sumber elektron
2. Gaya yang mempercepat gerakan elektron
3. Lintasan elektron yang bebas dalam ruang hampa
4. Alat pemusat berkas elektron
5. Penghenti gerakan elektron
Tabung sinar-x ditunjukkan pada gambar 2.1.
Gambar 2.1 Tabung sinar-x
2.2. Pesawat Sinar-X
Pesawat sinar-x adalah pesawat yang menghasilkan gelombang
elektromagnetik frekuensi tinggi (sinar-x) untuk digunakan dalam
diagnostik atau terapi. Blok diagram pesawat sinar-x ditunjukkan pada
gambar 2.2.
Gambar 2.2 Blok diagram pesawat sinar-x
Sebuah sumber tegangan tinggi dari 20 – 200 kV diperlukan untuk
menghasilkan sinar-x pada tabung sinar-x. Penentuan waktu durasi
tegangan tinggi yang dipakai pada tabung harus dibatasi dengan hati-hati
supaya pasien tidak menerima dosis yang berlebihan, film tidak menjadi
terlalu hitam, dan tabung sinar-x tidak terlalu panas. Selama tabung
sinar-x dioperasikan dalam batas termalnya, intensitas sinar-x diatur
oleh arus filamen. Sebagai sebuah proteksi terhadap kelebihan panas,
temperatur anoda dimonitor oleh pendeteksi temperatur. Jika temperaturt
anoda melebihi nilai tertentu, kelebihan panas akan dideteksi dan suplai
tegangan tinggi akan mati secara otomatis. Sebagian besar anoda tabung
sinar-x diputar oleh motor induksi untuk membatasi daya sinar-x pada
satu titik dan membantu pendinginan anoda. Sumber tegangan tinggi pada
gambar 2.2 dihasilkan oleh sebuah trafo tengangan tinggi ke tingkat 20 –
200 kV. Tegangan tinggi kemudian disearahkan dan dihubungkan ke
tabung sinar-x yang akan melewatkan arus konvensional hanya dalam satu
arah dari anoda ke katoda. Produksi sinar-x oleh anoda merupakan
radiasi bremstrahlung yang terdiri dari sebaran frekuensi.
Sinar-x dengan frekuensi rendah tidak memiliki kontribusi yang berarti
dalam data diagnostik tetapi akan meningkatkan dosis yang diterima
pasien. Untuk mereduksi sinar-x frekuensi rendah digunakan filter
aluminium sedangkan kolimator digunakan untuk membatasi luas paparan
radiasi sinar-x (Aston, 1990).
2.3 Klasifikasi Pesawat Sinar-X
Pesawat sinar-x dapat diklasifikasikan dalam beberapa kelompok.
a. Berdasarkan kegunaan
Berdasarkan kegunaannya pesawat sinar-x dibedakan menjadi dua yaitu:
1. Pesawat sinar-x diagnostik
Pesawat
sinar-x diagnostik digunakan untuk melihat organ bagian dalam tubuh
seperti tulang, paru-paru, jantung dan sebagainya. Pesawat jenis ini
dapat mendeteksi adanya keretakan tulang maupun tumor pada jaringan
tubuh. Tegangan tabung sinar-x yang digunakan dalam pesawat jenis
diagnostik tidak lebih dari 150 kV.
2. Pesawat sinar-x terapi
Pesawat
sinar-x terapi digunakan untuk merusak jaringan kanker atau tumor.
Pesawat sinar-x jenis ini menggunakan tegangan tabung lebih besar dari
pesawat jenis diagnostik yaitu berkisar dari 400 kV hingga belasan MV
(Wiryosimin, 1995 ).
b. Berdasarkan Cara Penempatan
1. Pesawat sinar-x portabel
Pesawat sinar-x portabel adalah pesawat sinar-x yang dapat dipindah
pindahkan. Pesawat ini biasanya berukuran kecil. Contoh: pesawat
sinar-x jenis mobile (gambar 2.3.a ).
2. Pesawat sinar-x fixed
Pesawat sinar-x fixed adalah pesawat sinar-x yang tidak dapat dipindah pindahkan.
Gambar 2.3 Pesawat sinar-x (a) jenis mobile (b) jenis fixed
c. Berdasarkan Penerapan
Pesawat sinar-x juga dapat dibedakan berdasarkan bidang terapannya yaitu
1. Pesawat sinar-x industri
Pesawat
sinar-x industri digunakan untuk keperluan dibidang industri misalnya
untuk keperluan radiografi dalam teknik uji tak merusak, difraktometri
atau kristalografi.
2. Pesawat sinar-x medik
Pesawat
sinar-x yang digunakan dalam bidang medik dibedakan dalam dua kelompok,
yaitu jenis pesawat sinar-x diagnostik dan jenis terapi.
4.2. Pembahasan
4.2.1. Data Spesifikasi Pesawat Sinar-X
Pesawat sinar-x yang digunakan di Instalasi Radiologi Rumah Sakit
Orthopaedi Purwokerto adalah pesawat sinar-x jenis mobile dengan data spesifikasi sebagai berikut:
Merk : TOSHIBA
Model : IME – 100L
Daya Maksimum : 18 kW
Jenis Tabung : DRX – 1603B
Tahun Pembuatan : 2002
Pabrik Pembuat : TOSHIBA MEDICAL SYSTEMS, JAPAN
4.2.2. Bagian-Bagian Pesawat Sinar-X
Bagian-bagian pesawat sinar-x mobile model IME – 100L ditunjukkan pada gambar 4.1.
Gambar 4.1 Bagian-bagian pesawat sinar-x mobile
model IME – 100L
Keterangan gambar:
1. Tabung sinar-x 5. Panel kontrol
2. Kolimator 6. Pegangan kemudi
3. Lengan penopang 7. Bok kaset
4. Handswitch 8. Generator tegangan tinggi
4.2.3. Fungsi Tiap Bagian Pesawat Sinar-X Jenis Mobile
1. Tabung Sinar-X
Tabung sinar-x merupakan bagian pesawat yang menghasilkan sinar-x.
Tabung sinar-x yang digunakan dalam pesawat tersebut adalah jenis anoda
putar. Bagian-bagian tabung ditunjukkan pada gambar 4.2.
Gambar 4.2 Bagian-bagian tabung sinar-x
a. Katoda
Katoda adalah tempat elektron-elektron dihasilkan. Katoda terbuat dari filamen tungsten seperti diperlihatkan pada gambar 4.3.
Gambar 4.3 Konstruksi Katoda
b. Anoda
Anoda merupakan sasaran dari elektron-elektron yang dipercepat. Area tempat tumbukan elektron pada anoda disebut bidang fokus (focal spot) seperti diperlihatkan pada gambar 4.4. Bagian ini adalah tempat terbentuknya sinar-x.
Gambar 4.4 Konstruksi Anoda
c. Stator
Stator adalah sebuah kumparan yang berfungsi untuk memutar anoda.
2. Kolimator
Kolimator adalah bagian yang membatasi jumlah sinar-x yang keluar sesui
dengan luas dari objek yang dirontgen.
3. Lengan Penopang
Lengan penopang adalah bagian yang dapat diputar sehingga dapat
disesuikan dengan posisi dan jarak objek yang akan dirontgen.
4. Panel Operasi
Panel operasi adalah bagian untuk pengaturan tegangan tabung dan arus
filamen.
5. Generator Tegangan Tinggi
Generator tegangan tinggi adalah bagian yang mensuplai tegangan tinggi ke tabung sinar-x.
6. Handswitch
Handswitch adalah saklar tangan yang digunakan untuk proses pembangkitan sinar-x .
sumber : http://rasyanto.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar